Pendaftaran Murid Baru PAUDIT Al-Firdaus

Pendaftaran Murid Baru PAUD IT Al Firdaus

MUTIARA AL-FIRDAUS BERBAGI BAHAGIA

Bulan ramadhan sering juga disebut sebagai syahrul siyam, syahrul Qur'an bahkan disebut sebagai syahrul khidmah al-ijtima’iyah atau bulan pelayanan kepada umat. Rosulullah s.a.w sebagai teladan kita adalah orang yang paling cepat dalam pelayanan kepada umatnya. Bahkan Abdullah bin Abbas menggambarkan bahwa pelayanan / kedermawanan Rosulullah s.a.w lebih cepat daripada angin yang berhembus bila tiba bulan ramadhan, terutama kepada kaum dhuafa.
Dalam sebuah hadits qudsi, Allah SWT berfirman yang artinya,"Carilah keridhaan-Ku dengan berbuat baik kepada orang-orang lemah di antara kalian, karena kalian diberi rezeki dan ditolong disebabkan orang-orang lemah di antara kalian.” (Abu Daud)

Meneladani pelayanan dan kedermawanan Rosulullah s.a.w dan besarnya keutamaan membantu kaum dhuafa tersebut, di bulan Ramadhan 1444 H / 2023 M kalo ini, Yayasan Islam Mutiara Al Firdaus kembali menggulirkan Program Ramadhan Berbagi Bahagia sebagaimana yang dilaksanakan tahun sebelumnya.

Pada tahap pertama, Mutiara Al Firdaus Berbagi Bahagia dilaksanakan pada hari Jumat, tanggal 7 April 2023 dengan paket nasi kotak sebanyak 50 buah yang diperuntukkan bagi kaum dhuafa yang berdomisili Kelurahan Selat Hulu, Kecamatan Selat, Kabupaten Kapuas.

Para santri TPQ Al Firdaus yang didampingi para ustadzah tampak antusias menyalurkan nasi kotak dari donatur yang mempercayakan penyalurannya kepada Yayasan Islam Mutiara Al Firdaus Kapuas.
Semoga Allah SWT ridho atas segala amal Sholih beliau dan mengaruniakan balasan terbaik untuk para donatur dan keluarganya. Amiin yaa mujibassailin.

Tidak ada komentar